Home » , » Mengulang Kenangan Setahun Lalu

Mengulang Kenangan Setahun Lalu

Bulan Oktober 2012 memang sudah selesai, tapi kenangannya mungkin akan terkenang selamanya. Sama seperti setahun sebelumnya, sekolah saya (SMAN 1 Kuta Utara) mengadakan kegiatan Bulan Bahasa pada 25 dan 27 Oktober 2012. Bedanya, kali ini saya menghadapi Bulan Bahasa bersama ORBIT, bukan Copassus. Ya, karena sudah naik ke kelas 2 dan memilih jurusan IPA, jadilah saya terpisah dengan sebagian anggota Copassus.

Oke, bicara soal Bulan Bahasa-nya ORBIT. Saya menjadi bagian dari 2 lomba, yaitu Mading 4 Bahasa seperti setahun lalu serta Musik Kontemporer.





Sebelum bahas tentang lomba saya, berikut daftar lomba dan anggota ORBIT yang ikut serta di dalamnya.

1. Mekekawin (Yanti + Cece)
2. Dharma Wacana (Yande)
3. Deklamasi Puisi (Pieter)
4. Cerdas Cermat (Ita + Rina + Yande)
5. Mading 4 Bahasa (Nanda + Reza + Depong + Alin + Dearryk)
6. Jegeg Bagus (Andre + Dewik)
7. Story telling (Rina)
8. Nyurat Lontar (Dewik)
9. Pidato Bahasa Jepang (Dian)
10. Musik Kontemporer (Setengah kekuatan ORBIT)

Setahun lalu, saya ikut dalam lomba Mading 4 Bahasa sebagai bagian dari Copassus. Tapi, kini saya ikut sebagai bagian dari ORBIT. Tema yang kami ambil tahun ini adalah Halloween, karena perlombaannya memang akhir Oktober.

Seluruh artikel di mading ini saya kerjakan bersama Alin, walau harus menulis dalam 4 bahasa yang berbeda (Bahasa Indonesia, Jepang, Inggris dan Bali), tapi kami tetap bersemangat mengejarkannya. Mungkin kapan-kapan akan saya share artikelnya disini.

Setelah melewati perlombaan mading pada 25 Oktober, lanjut dengan lomba Musik Kontemporer tanggal 27 Oktober. Latihan selama berhari-hari terasa terbayar dengan penampilan selama kurang dari 10 menit, walau yakin tidak akan mendapat juara tapi kami semua puas.

Nah, 3 November 2012, pengumuman masing-masing pemenang lomba dan juara umum pun dilakukan di lapangan sekolah. Saya sendiri cukup kaget karena mading kami mendapat juara 1 dan lebih kaget lagi karena bisa mengalahkan mading dari pimpinan redaksi majalah sekolah. *ambisi pribadi terpenuhi

Yang lebih menyenangkan lagi ketika diumumkan bahwa kelas kami mendapat juara umum 2. Bagi saya dan sebagian teman-teman dari Copassus, ini sama seperti mengulang kemenangan setahun lalu saat Copassus bisa mendapat juara 2 umum di bulan bahasa 2011 (baca : Manisnya kemenangan Pasukan Copassus).

Oke, kapan-kapan akan saya share foto lengkapnya. Adios...


0 komentar:

Posting Komentar

Pasang Iklan Murah Pasang Iklan Murah Pasang Iklan Murah Pasang Iklan Murah
Like us on Facebook
Follow us on Twitter
Recommend us on Google Plus
Subscribe me on RSS